Selamat Ulang Tahun Lagi

Ada tahun-tahun saat aku merasa seperti ada di ujung kematian. Setiap minggu ke IGD dan pikiran yang muncul selalu sama, “mungkin aku ditakdirkan mati konyol dengan cara begini.” Lalu sakitnya hilang, dan datang lagi. 


Tentu saja uang yang tidak seberapa itu juga mulai lenyap dari rekeningku. Hidup jadi sama sekali tidak produktif. Jangankan berenang, masih bisa jalan kaki 10 menit tanpa pingsan juga sudah bagus.
 

Aku terpaksa 'makan dan minum' serta 'tidak makan dan tidak minum' semua yang disebut secara rinci oleh dokter; hanya demi bertahan hidup. Aku juga harus minum obat rutin dan teratur, rajin meditasi, berhenti merokok, tidur teratur tanpa begadang, mengurangi membaca buku atau menonton film yang mungkin membuatku terlalu bahagia atau terlalu sedih, serta setumpuk aktivitas rutin baru.

Seberjuang itu rasanya, hanya sekadar untuk hidup. Seingin itu aku untuk tetap hidup, ternyata.


Hari ini, aku bisa makan apa saja yang aku mau meski tetap harus terkontrol. Aku bisa baca buku atau menonton film tema slice of life favoritku lalu menangis dua hari. Aku bisa melakukan banyak hal biasa saja tapi menyenangkan tanpa merasa khawatir seperti tahun-tahun lalu itu. 

Tentu saja yang paling terasa dan sangat disyukuri: tahun ini aku tidak ke IGD. Walau sesekali masih sakit, sehat yang kurasakan lebih berlimpah-limpah. 


Ternyata, tumbuh bersama setumpuk rasa khawatir tidak semenakutkan itu. Sudah kubuktikan. 

Kado tahun ini cukup spesial. 

Kuberikan pada diri sendiri, penggalan dari naskah sebuah film berjudul The Curious Case of Benjamin Button karya David Fincher. 

For what it's worth...
It's never too late, or in my case too early, to be whoever you want to be. 
There's no time limit. 
Start whenever you want. 
You can change or stay the same. 
There are no rules to this thing. 
We can make the best or the worst of it. 
I hope you make the best of it. 
I hope you see things that startle you. 
I hope you feel things you never felt before. 
I hope you meet people who have different point of view. 
I hope you live a life you're proud of, and if you're not, 
I hope you have the courage to start all over again. 


Komentar

  1. Jangan sesekali berputus asa dengan kehidupan ini. Selalu fikirkan yang positif sahaja, bagi setiap orang kehidupan adalah sama iaitu bersifat sementara sahaja. Take care!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih banyak sudah mampir ke sini dan meninggalkan positive notes and vibes for me. Semoga kebaikan-kebaikan selalu mendatangimu. Take care juga, ya!

      Hapus

Posting Komentar